Rabu, 21 November 2012

Pangsit Goreng Tahu Udang


Pangsit Goreng Tahu Udang merupakan salah satu kuliner atau masakan khas Chinese. Cara pembuatannya secara umum dilakukan dengan goreng dan rebus. Berikut ini adalah resep kuliner lengkap dengan cara pembuatannya.

Klasifikasi
Masakan khas:Chinese
Bahan dasar:Ayam, Udang
Proses pengolahan:Goreng, Rebus
Publisher:ShinyLien
Sumber:ShinyLien
Bahan
1buahtahu putih
100gramdaging ayam
100gramudang
100gramwortel
2batangdaun bawang
1butirtelur ayam
40gramtepung sagu
1sendok tehgaram
¼sendok tehlada bubuk
¼sendok tehgula pasir
¼sendok tehminyak wijen
1bungkuskulit pangsit
minyak goreng
Bahan Saus
1buahcabai merah keriting
1siungbawang putih
5gramtepung sagu
75gramsaus tomat
¼sendok tehgula pasir
1/8sendok tehcuka
300mlair
Cara Pengolahan
1Cuci tahu. Haluskan.
2Bersihkan daging ayam dan udang. Haluskan.
3Kupas wortel. Potong kecil.
4Bersihkan daun bawang. Iris tipis.
5Pecahkan telur ke mangkuk.
6Bersihkan cabai merah keriting dan bawang putih. Rebus, cincang halus.
7Larutkan tepung sagu dengan 40 ml air.
8Campur tahu, ayam, udang, wortel dan daun bawang. Uleni rata. Masukkan telur, garam, lada bubuk, gula pasir dan minyak wijen. Uleni rata. Masukkan tepung sagu. Aduk rata.
9Ambil selembar kulit pangsit. Beri isi. Lipat bentuk segitiga. Rekatkan dengan air. Lipit sisi kiri dan kanannya.
10Goreng pangsit dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering. Angkat dan tiriskan.
11Untuk Saus: rebus air, cabai merah, bawang putih, saus tomat dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan larutan tepung sagu. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan cuka. Aduk rata. Angkat.
Catatan
Porsi untuk 5 orang.
Sajikan pangsit goreng ini bersama sausnya. Nikmat buat dimakan langsung atau bersama nasi hangat. Selamat Mencoba…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar